Garap Kawasan Aerotropolis di Bandara YIA, DIY Gandeng Jepang

Garap Kawasan Aerotropolis di Bandara YIA, DIY Gandeng Jepang - GenPI.co JOGJA
Pemda DIY akan menggandeng JICA untuk studi pengembangan kawasan aerotropolis di sekitar Bandara YIA. (FOTO ANTARA)

GenPI.co Jogja - Pemda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) akan menggandeng Japan International Cooperation Agency (JICA) untuk studi pengembangan kawasan aerotropolis di sekitar Bandara YIA.

Kepala Dinas Perizinan dan Penanaman Modal DIY Agus Priyono mengatakan Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X ingin Jepang bisa membantu DIY.

“Terkait studi, kalau membangun kawasan di sekitar Bandara YIA itu seperti apa,” katanya dikutip dari Antara, Jumat (17/6).

BACA JUGA:  Waspada Gelombang Tinggi, Nelayan Kulon Progo Diimbau Tak Melaut

Agus mengungkapkan Pemda DIY ingin supaya sekitar bandara yang berlokasi di Kecamatan Temon, Kabupaten Kulon Progo itu tidak muncul kawasan kumuh.

“Supaya tidak ada permukiman kumuh di sekitar bandara,” tuturnya.

BACA JUGA:  Geliatkan Wisata, Kulon Progo Bikin Strategi Sambanggo

Agus menyampaikan menghilangkan kawasan kumuh di sekitar Bandara YIA itu bertujuan untuk mendukung posisi DIY sebagai daerah tujuan wisata.

Agus mengatakan Yogyakarta merupakan kota wisata dan budaya. Ke depan ada harapan ketika turis datang, langsung melihat daerah yang tertata.

BACA JUGA:  Pengawasan Ketat, Kulon Progo Tak Tutup Pasar Hewan Pengasih

“Kondisi bandara juga bagus. Jadi perlu didukung tata kota atau tata letak yang bagus pula,” kata dia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya