Lonjakan Covid-19, Opsi Penyekatan Perbatasan DIY Belum Diambil

Lonjakan Covid-19, Opsi Penyekatan Perbatasan DIY Belum Diambil - GenPI.co JOGJA
Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta Sri Sultan Hamengku Buwono X. (ANTARA/Luqman Hakim)

GenPI.co Jogja - Pemda Daerah Istimewa Yogyakarta belum memutuskan melakukan penyekatan di perbatasan wilayah dalam upaya menekan lonjakan kasus Covid-19.

Gubernur DIY Sri Sultan Hamengku Buwono X mengatakan pihaknya masih melihat perkembangan kondisi kasus Covid-19.

“Kami lihat perkembangannya saja,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (22/2).

BACA JUGA:  Soal Akses Isoter, Warga Positif Covid-19 di Yogyakarta Bisa Lega

Sultan mengungkapkan disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan oleh masyarakat merupakan hal yang paling utama untuk dipastikan.

Sultan menyebut perubahan perilaku warga dari PPKM level 2 naik ke level 3 tidak mudah.

BACA JUGA:  Masih Tinggi, Yogyakarta Catat Covid-19 Bertambah 1.274 Orang

“Agak berat. Ya, yang penting protokol kesehatannya dan pakai masker,” tuturnya.

Menurut dia, penambahan kasus Covid-19 akan mengalami tren penurunan jika protokol kesehatan diterapkan dengan baik.

BACA JUGA:  Kasus Covid-19 di Yogyakarta Mulai Dekati Puncak Gelombang 2

Sultan mengungkapkan ketika penambahan kasus cenderung menurun maka tidak perlu mengambil kebijakan penyekatan di perbatasan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya