GenPI.co Jogja - Manajemen PT PSS Sleman melakukan penangguhan terhadap salah satu sponsornya karena tersandung kasus hukum.
Sponsor yang ditangguhkan penayangan semua material promosi tersebut yakni Viral Blast Global.
Direktur Bisnis dan Marketing PT PSS Yoni Arseto mengatakan saat ini masih menunggu konfirmasi resmi dari pihak terkait.
BACA JUGA: Tundukkan Borneo FC, PSS Sleman Akhiri Paceklik Kemenangan
“Kami berhentikan sementara penayangan materi promosi dari sponsor itu sambil menunggu konfirmasi resmi,” katanya dikutip dari laman resmi tim, Selasa (22/2).
Yoni mengungkapkan pihaknya membutuhkan waktu untuk melakukan penarikan material promosi itu.
BACA JUGA: Menang Atas Borneo FC, Pelatih PSS Sleman Belum Cukup Puas
Dia mengaku akan secara bertahap untuk menyelesaikannya.
“Logo dan adboard saat pertandingan PSS lawan Borneo Minggu (20/2) sudah kami turunkan,” tuturnya.
BACA JUGA: Lawan Borneo FC, Ujian Lini Depan PSS Sleman Usai Dipoles
Yoni mengatakan pihaknya akan membuat keputusan final setelah adanya keputusan hukum terkait sponsor tersebut.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News