Lezatnya Nasi Tempong Krisna di Yogyakarta, Cobain Yuk!

30 Januari 2023 16:00

GenPI.co Jogja - Nasi Tempong Krisna, salah satu tempat wisata kuliner di Yogyakarta dengan menu spesial berupa nasi tempong dan lauk yang beragam.

Resto ini berada di Jalan Kaliurang Km 11 No.11, Pedak, Sinduharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman.

Menu andalan di sini berupa nasi tempong, yang dilengkapi dengan bayam rebus, timun, labu, tempe dan ikan asinnya.

BACA JUGA:  Resto Bebek Keplak di Yogyakarta, Bumbu Rempahnya Meresap!

Sedangkan untuk menu lauknya, ada banyak pilihan. Mulai dari ada ayam kota, ayam kampung, bebek, kepala bebek.

Lalu ada kulit ayam, empal, iga, paru, telur kribo, lele, baramundi, udang, dan gurame.

BACA JUGA:  Resto Sego Sambel Gereh di Yogyakarta, Ada Menu Ayam Asap!

Menu yang menjadi kesukaan sebagian pelanggannya yakni nasi tempong cumi hitam.

Harga setiap menu di warung makan ini cukup murah. Menu nasi tempong biasa hanya dipatok sebesar Rp 13 ribu saja.

BACA JUGA:  Episentrum Resto di Yogyakarta, Tawarkan Aneka Sate Tradisional!

Termahal ada menu nasi tempong gurame dengan harga per porsinya sebesar Rp 49 ribu.

Sedangkan untuk pilihan minumannya pun cukup banyak. Mulai dari wedang uwuh, wedang sereh, es degan, hingga es timun serut.

Restoran ini menyediakan tempat makan indoor maupun outdoor. Lokasi parkirnya pun cukup luas, sehingga tak perlu khawatir kehabisan tempat saat ramai pengunjung.

Nasi Tempong Krisna buka setiap hari mulai pukul 10.00 WIB sampai 22.00 WIB. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA