GenPI.co Jogja - Disawa Pawon, salah satu wisata kuliner di Yogyakarta yang menawarkan menu-menu tradisional dengan pemandangan alam berupa persawahan.
Resto ini berada di daerah Sawahan Lor, Wedomartani, Kecamatan Ngamplak, Kabupaten Sleman.
Ada banyak menu lezat yang ditawarkan di rumah makan ini. Salah satunya adalah ikan bakar yang diolah dengan cara diungkep terlebih dahulu.
Setelah diungkep kemudian diolesi dengan bumbu rempah spesial dan dibakar. Ayam bakar ini disajikan dengan sambal terasi atau sambal matah.
Menu lain yang tak kalah lezat yakni ayam goreng bumbu rujak, ikan bakar bumbu bali, hingga sate lilit.
Kemudian juga ada sayur asem lengkap yang disajikan dengan ikan asinnya yang mengguggah selera.
Bagi yang ingin masakan dengan rasa gurih, ada sajian ayam opor yang bisa dipesan di warung makan ini.
Tempat resto ini juga cukup luas, sehingga bisa datang secara rombongan atau bersama keluarga. Pemandangannya pun indah.
Pengunjung tak hanya disajikan pemandangan sawah yang luas. Ketika cuaca cerah juga akan terlihat indahnya gunung Merapi.
Disawa Pawon buka mulai pukul 11.00 WIB sampai pukul 23.00 WIB. Jangan lewatkan datang ke sini ketika berwisata di Yogyakarta. (*)
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News