Kopi Klotok Menoreh di Kulon Progo, Pemandangannya Eksotis!

02 November 2022 16:00

GenPI.co Jogja - Kopi Klotok Menoreh di Kabupaten Kulon Progo, salah satu wisata kuliner yang menawarkan sajian aneka kopi dengan pemandangan alam yang eksotis.

Wisata kuliner ini berada di Jalan Raya Kaligesing, Desa Kembang, Kecamatan Nanggulan, Kabupaten Kulon Progo.

Dikutip dari Visiting Jogja, ada banyak menu kopi di sini. Selain itu juga berbagai minuman tradisional seperti teh, wedang sampai jamu tradisional.

BACA JUGA:  Kuliner Yamie Pangsit Pathuk di Yogyakarta, Gurih Banget!

Setiap menu minumannya dipatok dengan harga murah yakni sekitar Rp 5 ribu sampai Rp 24 ribu.

Sedangkan untuk menu makanannya disajikan dalam bentuk prasmanan dengan varian yang banyak.

BACA JUGA:  Yogyan Kopi di Sleman, Sup Buntutnya Segar Banget!

Berbagai makanan tersebut di antaranya nasi pecel, telur dadar, perkedel kentang, sambal teri dan masih banyak lagi.

Harga dari makanan ini juga cukup murah, yakni mulai dari Rp 2 ribu sampai Rp 12 ribu saja.

BACA JUGA:  Nikmatnya Kopi Luwak di Kopi Kalasan Sleman, Coba Deh

Di samping harga yang murah, tempat kuliner ini memiliki pemandangan yang indah berupa hamparan sawah dan perbukitan hijau.

Suasananya cukup sejuk dan letaknya cukup jauh dari keramaian perkotaan membuat pengunjung bisa betah berlama-lama.

Penasaran? Kopi Klotok Menoreh biasanya buka mulai pukul 09.00 WIB sampai pukul 21.00 WIB. Jangan sampai terlewat ketika berwisata ke Yogyakarta. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA