Liburan ke Gunungkidul? Ini Daftar Vila serta Hotel dan Tarifnya

06 Desember 2021 14:00

GenPI.co Jogja - Sektor pariwisata Kabupaten Gunungkidul sedang naik daun berkat salah satu destinasinya yakni Nglanggeran memperoleh predikat Desa Wisata Terbaik Dunia 2021.

Pesona wisata di kabupaten yang sebagian merupakan pegunungan seribu ini memang cukup banyak.

Selain Nglanggeran, Gunungkidul juga punya beberapa destinasi pantai yang tak kalah indahnya dengan daerah lain.

BACA JUGA:  Daftar Vila di Bantul dan Tarifnya, Liburan Makin Berkesan!

Bagi yang merencanakan liburan ke Gunungkidul, ada banyak tempat menginap yang nyaman baik hotel, glamping, hingga vila. Dikutip dari tiket.com, berikut adalah beberapa rekomendasinya.

Pertama yakni Radika Paradise Villa & Cottage yang berada di daerah Tepus, dengan tarif per malamnya mulai Rp480 ribu.

BACA JUGA:  Daftar Vila di Yogyakarta untuk Liburan Besok, Sebegini Tarifnya

Kemudian ada Griya Limasan Hotel di daerah Wonosari dengan tarif per malam kisaran Rp293.264.

Selanjutnya ada Pandan Wangi Villa & Resto di daerah Tepus dengan tarif yang dipatok mulai Rp481.928 per malam.

BACA JUGA:  Tarif Vila di Jogja untuk Sabtu Besok, Hanya Ratusan Ribu!

Ada pula Casa Coco Resort di daerah Tepus dengan harga per malamnya mulai di kisaran Rp679.999.

Omah Sundak Homestay juga bisa menjadi pilihan. Tempat menginap yang dekat dengan pantai ini tarifnya dipatok seharga Rp249.999.

Terakhir yakni Giri Wanara Camping Resort yang berada di Wonosari dengan tarif per malam kisaran Rp1,3 juta. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA