17.934 Turis Padati Gunungkidul, Pantai Jadi Primadona

25 Oktober 2021 18:00

GenPI.co Jogja - Hanya dalam dua hari yakni pada Sabtu (23/10) dan Minggu (24/10), jumlah turis di Gunungkidul mencapai 17.934 orang.

Sekretaris Dinas Pariwisata Gunungkidul Harry Sukmono mengatakan dari total jumlah wisatawan itu, hampir 80 persen tercatat mengunjungi wisata pantai.

“Untuk rinciannya, Sabtu ada 5.608, sedangkan Minggu sebanyak 12.326 turis,” katanya, Senin (25/10).

BACA JUGA:  Tarif dan Daftar Hotel di Gunungkidul, Ada yang di Tepi Pantai!

Jumlah destinasi di Gunungkidul yang sudah beroperasi sebanyak 27 objek wisata.

Adapun untuk rinciannya wisata pantai yakni Kawasan Baron-Seruni, Wediombo, Siung, Ngrenehan, Ngedan, Gesing, dan Timang.

BACA JUGA:  Bupati Gunungkidul Ingin Seni Lokal dan Internasional Kolaborasi

Sedangkan untuk non pantai, ada Gunung Gentong, Gua Cerme, Gunung Gambar, Taman Batu Mulo, Kawasan Gunung Api Purba Nglanggeran, Kawasan Gua Pindul, Luweng Sampang.

Selanjutnya, Bejiharjo Edupark, Watugupit, Sri Gethuk Bleberan, Hutan Wanasadi, Green Village Gedangsari, Embung Sriten.

BACA JUGA:  LPSK Minta Korban Kekerasan Seksual di Gunungkidul Buka Suara

Kemudian Kalisuci Cave Tubing, Telaga Jonge, Cempluk Kesamben, Taman Wisata Embung Bembem, Gunung Ireng, Dam Beton, dan Teras Kaca.

Harry mengimbau petugas lapangan Maupun pelaku wisata mengedepankan protokol kesehatan.

“Jangan sampai menimbulkan klaster Covid-19 baru,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA