Sebagian Warga di Bantul Mulai Mengalami Kelangkaan Air Bersih

18 Juli 2023 18:00

GenPI.co Jogja - Sebagian warga Dlingo mulai mengalami kelangkaan air bersih akibat dampak musim kemarau di Bantul.

Kepala Dinsos Bantul Gunawan Budi Santoso mengatakan sejauh ini pihaknya telah beberapa kali mengirimkan tangki air bersih ke wilayah Dlingo.

“Hampir setiap minggu ada satu sampai dua tangki kami kirim. Setiap tangki kapasitasnya 8 ribu liter,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (18/7).

BACA JUGA:  Situasi Kondusif Setelah Gempa Bantul dengan Magnitudo 6.0

Penyaluran bantuan air bersih ke wilayah Dlingo ini dilakukan di daerah dataran tinggi sejak dua pekan terakhir.

Gunawan mengungkapkan wilayah tersebut mengalami kesulitan air bersih karena musim kemarau dan sumber air yang menipis.

BACA JUGA:  Sejumlah Rumah Warga di Kulon Progo Retak Akibat Gempa Bantul

“Warga kesulitan mendapatkan air bersih untuk kebutuhan konsumsi harian,” tuturnya.

Gunawan mengaku bencana kekeringan di daerah Dlingo ini juga disebabkan beberapa pompa yang tak bisa maksimal karena kurang bagus.

BACA JUGA:  Bantul Usulkan Perekrutan PPPK 844 Formasi pada 2023 Ini

“Setiap pengiriman, kami sediakan untuk stok beberapa hari. Kan tidak mungkin setiap hari kirim,” ujarnya.

Dalam penyaluran bantuan air bersih ini juga berrkoordinasi dengan berbagai pihak di antaranya BPBD, dan PMI.

“Penanganan bencana kelangkaan air bersih tidak harus beradministrasi dulu. Apa yang bisa kami lakukan, kami lakukan,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA