155 Rumah Tak Layak Huni di Bantul Akan Diperbaiki, Dana Miliaran

27 Juni 2023 18:00

GenPI.co Jogja - Sebanyak 155 rumah tak layak huni di Kabupaten Bantul akan diperbaiki dengan dana sebesar Rp 3,1 miliar.

Bupati Bantul Abdul Halim Muslih mengatakan perbaikan rumah tak layak huni ini merupakan salah satu implementasi mewujudkan kesejahteraan untuk masyarakat.

“Kami memiliki mimpi warga Bantul sejahtera. Banyak program pemerintah yang butuh sengkuyung masyarakat,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (27/6).

BACA JUGA:  BPBD Catat 9 Kebakaran di Bantul Terjadi Selama Awal Juni

Para penerima bantuan perbaikan rumah tak layak huni ini sebelumnya sudah melalui beberapa tahapan seleksi.

Mereka sudah memenuhi syarat, salah satunya yakni memiliki hak sahatas tanah. Kemudian tanahnya tak berstatus sengketa dan sesuai tata ruang.

BACA JUGA:  2 Calon Haji dari Bantul Belum Berangkat Karena Terkendala Kesehatan

Syarat selanjutnya yakni penerima bantuan ini penghasilannya maksimal upah minimum kabupaten (UMK). Kemudian juga belum pernah memperoleh bantuan serupa.

Kepala DPUPKP Bantul Aris Suharyanta mengungkapkan masing-masing rumah akan mendapatkan sebesar Rp 20 juta.

BACA JUGA:  PPDB Tingkat SMP di Bantul Dibuka, Ada Layanan Posko Informasi

Sebanyak 155 rumah itu tersebar di sejumlah wilayah di antaranya di Dlingo, Sedayu, Banguntapan, Kasihan, Pundong dan Imogiri.

Sementara, salah seorang warga asal Imogiri bernama Suripto mengatakan cukup senang memperoleh bantuan tersebut.

“Kami akan dikasih jendela. Saya akan mulai bongkar rumah saya,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA