Top! UMY Target 30 Mahasiswa Lolos IISMA 2022 Ini

12 Januari 2022 06:00

GenPI.co Jogja - Universitas Muhammadiyah Yogyakarta (UMY) mematok target bisa meloloskan 30 mahasiswa dalam program Indonesian International Student Mobility Awards (IISMA) 2022.

IISMA merupakan program dari Kementrian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek).

Adapun tujuan dari program ini memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk berkuliah di universitas-universitas top di dunia.

BACA JUGA:  Kece! Film Karya UMY Toreh Prestasi di Festival Film Sumedang

Kepala Kantor Urusan Internasional UMY Yordan Gunawan mengatakan UMY berhasil meloloskan 15 mahasiswa dalam program ini pada 2021 lalu.

Yordan mengungkapkan persiapan untuk bisa mencapai target 2022 ini telah dilakukan sejak November 2021 silam.

BACA JUGA:  Hasil Memuaskan, UMY Mantap Kuliah Sistem Blended

Yordan menyebut penyaringan pada level universitas telah dilakukan pada November sampai awal Desember 2021.

“Ada 45 mahasiswa yang tersaring,” katanya dikutip dari laman resmi UMY, Rabu (12/1).

BACA JUGA:  Keren! Mahasiswa UMY Sulap Kulit Bawang Merah Jadi Sabun

Dia menuturkan akhir Desember 2021 lalu juga telah diadakan IISMA Camp yang berupa workshop maupun seminar.

Sedangkan saat ini proses persipannnya berupa pemberian fasilitas berupa kursus untuk persiapan IELTS, Duolingo, dan TOEFL IBT.

“Kami akan dampingi dan bimbing mereka sampai proses seleksi selesai,” ucapnya. (*)

 

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA