Rektor UWM: Mahasiswa IPK Tinggi Tak Otomatis Sukses

24 November 2021 00:00

GenPI.co Jogja - Rektor Universitas Widya Mataram (UWM) Yogyakarta Edy Suandi Hamid menyebut indek prestasi kumulatif (IPK) yang tinggi tidak otomatis mengantarkan mahasiswa sukses setelah lulus.

Menurut Edy Suandi, perlu adanya atribut akademik di luar kelas semisal juara dalam event kreativitas mahasiswa dan penguasaan kompetensi penunjang personal.

Edy Suandi mengatakan berbagai atribut tersebut bisa mengantarkan ke tahap mahasiswa komprehensif.

BACA JUGA:  Top! UWM Miliki Keunggulan Arsitektur Tradisional

“Kriteria mahasiswa seperti ini, belum lulus saja sudah memperoleh pekerjaan,” katanya saat Sosialisasi Pekan Kreativitas Mahasiswa (PKM) 2022, Senin (22/11).

Pakar ekonomi ini mengungkapkan IPK tinggi bukannya tidak penting. Namun, prestasi mahasiswa di luar akademik bisa memberikan nilai tambah.

BACA JUGA:  Rektor UWM: Kurikulum Perguruan Tinggi Harus Disesuaikan Zaman

“Prestasi di berbagai event kreativitas, bisa menjadi portofolio masa depan mahasiswa,” tuturnya di hadapan 320 mahasiswa dalam acara yang digelar secara daring ini.

Menurut Edy Suandi, prestasi mahasiswa seperti dalam event PKM tentu saja akan memberikan dampak positif.

BACA JUGA:  Dekan FH UWM: Tanpa Peran Warga, Kinerja KY Tak Maksimal

Terlebih jika bisa ke tingkat Pekan Ilmiah Nasional Mahasiswa (PIMNAS). Efeknya juga terhadap universitas atau perguruan tinggi bisa meningkat kelasnya secara nasional.

Edy Suandi mengatakan prestasi mahasiswa dalam PKM menentukan klusterisasi perguruan tinggi pada level nasional.

“Semakin banyak mahasiswa menjadi peserta PKM dan lolos pendanaan penelitian, terlebih ke tahap PIMNAS, maka UWM terbuka masuk kluster jajaran perguruan tinggi secara nasional,” ucapnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA