Vaksinasi di Yogyakarta Sudah Mencapai 83,45 Persen

05 Oktober 2021 09:00

GenPI.co Jogja - Capaian vaksinasi Covid-19 untuk dosis pertama di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) sudah mencapai 83,45 persen hingga Senin (4/10).

Kepala Bagian Humas, Biro Umum, Hubungan Masyarakat, dan Protokol Setda DIY Ditya Nanaryo Aji mengatakan untuk total sasaran vaksinasi ini sebanyak 2.879.699 orang.

Ditya menyebut sebanyak 2.403.109 atau 83,45 persen sudah mendapat dosis pertama.

BACA JUGA:  Kuliah Tatap Muka, Mahasiswa Disiapkan Vaksin Covid-19 di Sleman

“Untuk dosis kedua saat ini sudah sebanyak 1.454.396 atau 50,51 persen," katanya, dikutip dari Antara, Selasa (5/10).

Adapun untuk rinciannya, dosis pertama bagi tenaga kesehatan telah mencapai 148,07 persen dari total sasaran.

BACA JUGA:  5 Ribu Lebih Siswa SD di Bantul Telah Divaksin Covid-19

Sementara untuk dosis kedua mencapai 139,08 persen.

Sedangkan untuk vaksinasi pelayan publik dari total 334.754 sasaran, sebanyak 796.295 yang telah mendapat dosis pertama dan 623.271 untuk dosis kedua.

BACA JUGA:  Kado Istimewa Yogyakarta, Vaksinasi Covid-19 Dituntaskan!

Kemudian untuk kategori warga lanjut usia dari target sasaran 472.852 orang, sebanyak 298.972 sudah memperoleh dosis pertama.

Untuk dosis kedua bagi warga lanjut usia, sudah sebanyak 210.477 atau 44,51 persen.

Lalu untuk masyarakat umum, dari total 1.726.698 sasaran, sebanyak 1.176.959 sudah dosis pertama dan 508.558 sudah dosis kedua.

Selanjutnya untuk vaksinasi remaja, ada 311.596 sasaran dengan capaian 80.837 mendapat dosis pertama dan 65.081 dosis kedua. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA