Sosok Rektor ISI Yogyakarta Agus Burhan, Kurator Asal Rembang

28 Juli 2022 14:00

GenPI.co Jogja - Prof. Dr. M. Agus Burhan rektor Institut Seni Indonesia (ISI) Yogyakarta pada periode 2019 hingga 2023 mendatang.

Agus Burhan lahir di Rembang, Jawa Tengah pada 8 April 1960 silam.

Dikutip dari laman resmi isi.ac.id, Agus Burhan mengenyam pendidikan sarjana di ISI Yogyakarta jurusan Seni Lukis dan lulus pada 1985.

BACA JUGA:  Sosok Sumaryanto, Pria Asal Sleman Jabat Rektor UNY

Dia kemudian melanjutkan S2 di Universitas Gadjah Mada (UGM) mengambil jurusan Sejarah dan tercatat lulus pada 1997.

Agus Burhan lalu mendapatkan gelar S3 di UGM pada 2022 setelah menyelesaikan studi di jurusan Ilmu Budaya.

BACA JUGA:  Sosok Al Makin, Rektor UIN Sunan Kalijaga yang Aktif Jadi Penulis

Dalam riwayat jabatan struktural, dia menjadi Pembantu Dekan I FSR ISI Yogyakarta pada periode 2004-2008. Selanjutnya menjadi Dekan FSR pada 2008-2012.

Pada 2011 hingga 2015, Agus Burhan dipercaya menjadi Pembantu Rektor I ISI Yogyakarta.

BACA JUGA:  Sosok Pria Usia 47 Tahun, Berhasil Jadi Wisudawan Terbaik di UPN

Selanjutnya pada 2014 hingga 2018, dia menjabat rektor ISI Yogyakarta dan dilanjutkan hingga periode 2019-2023.

Dikutip dari Wikipedia, Agus Burhan diketahui merupakan seorang kurator yang berfokus membuat kuratorial berbasis sejarah seni Indonesia.

Dia sering kali melihat fenomena karya lukis dalam perspektif sejarah seperti bagaimana sebuah karya dihasilkan dan mengapa seorang seniman membuat bentuk-bentuk tersebut. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA