5 Tahun Belajar, Pria di Sleman Ini Sukses Budi Daya Ikan Gabus

15 Juli 2022 11:00

GenPI.co Jogja - Sukidjo atau Mbah Kidjo, pria asal Kecamatan Minggir, Kabupaten Sleman yang sukses menjadi pembudidaya ikan gabus atau kutuk.

Sukidjo budi daya ikan gabus ini secara tidak sengaja. Dia awalnya memelihara gurami di sebuah kolam.

Namun jumlah ikan gurami dalam kolam tersebut berkurang banyak. Setelah dicek ternyata di dalam kolam ada ikan gabus yang sedang bertelur.

BACA JUGA:  Mantan Karyawan, Pria di Bantul Ini Sukses Usaha Kerajinan Rotan

“Saya ambil anakannya. Kemudian uji coba pelihara di sebuah bak untuk budi daya. Ternyata berkembang,” katanya dikutip dari Youtube Capcapung, Jumat (15/7).

Minat untuk mengembangkan ikan gabus ini pun muncul. Dia mempelajari karakter hidup kutuk selama 5 tahun.

BACA JUGA:  Belajar Otodidak, Pria di Bantul Ini Sukses Bikin Pisau Batik

“Saya pelajari di embung, sungai, rawa. Lima tahun saya belajar. Dulu dianggap orang tidak waras karena saya di kolam terus,” tuturnya.

Sukidjo kemudian memahami karakter hidup ikan gabus. Menurutnya banyak orang menyebut ikan ini hama karena sering menjadi predator.

BACA JUGA:  Keren! Wanita di Kulon Progo Ini Sukses Usaha Cokelat Wondis

“Ikan ini banyak disebut hama. Tapi ternyata ikan ini karakter hidupnya teritorial. Ketika sudah hidup di dalam satu kolam, kalau ada ikan lain tidak dimangsa. Tapi diburu sampai mati,” kata dia.

Ikan lain yang tinggal di dalam kolam itu pun tidak dimakan ikan gabus. Melihat sifatnya, Mbah Kidjo lalu memelihara ikan gabus dalam satu kolam hanya diisi satu pasang saja.

“Kemudian kalau masih kecil ikannya, dalam memelihara harus sering-sering diganti airnya,” ucapnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA