Puncak Arus Balik di Terminal Giwangan Yogyakarta pada Minggu

05 Mei 2022 18:00

GenPI.co Jogja - Puncak arus balik melalui Terminal Giwangan Yogyakarta khusus tujuan Jakarta dan daerah lainnya diprediksi akan terjadi pada Minggu (8/5) mendatang.

Koordinator Satuan Pelayanan Terminal Giwangan Yogyakarta Bekti Zunanta mengatakan arus balik penumpang sudah mulai mengalami peningkatan pada Rabu (4/5).

“Puncak arus balik kami prediksi terjadi pada Minggu (8/5),” katanya, Kamis (5/5).

BACA JUGA:  Terminal Kepiting di Sleman, Sensasi Makan Seafood di Dalam Bus

Bekti mengungkapkan kondisi arus balik belum terlalu mengalami kepadatan pada Rabu (4/5).

Dia mencatat pada hari tersebut terdapat 507 bus yang berangkat dengan jumlah penumpang sekitar 10 ribu orang.

BACA JUGA:  Arus Mudik di Terminal Giwangan Yogyakarta Mulai Terpantau

Sedangkan untuk arus kedatangan melalui Terminal Giwangan juga masih cukup tinggi, yakni sekitar 7 ribu orang pada hari tersebut.

Bekti menyampaikan tiket bus reguler arus balik melalui Terminal Giwangan saat ini sudah habis terjual.

BACA JUGA:  Arus Mudik Terminal Giwangan Yogyakarta, Bus Tambahan Beroperasi

Kecuali jika ada armada bus tambahan yang akan dioperasionalkan nantinya.

Bekti juga menyebut peserta program mudik gratis dari pemerintah telah diminta menyerahkan kendaraannya jika membawa sepeda motor.

Kendaraan tersebut nantinya akan diangkut menggunakan truk.

“Esok hari, akan ada lima truk dengan mengangkut sekitar 200 sepeda motor yang akan diberangkatkan,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA