Wawali Kota Yogyakarta: Menjadi Paskibraka Butuh Proses Panjang

24 Desember 2021 12:30

GenPI.co Jogja - Wakil Wali Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi mengapresiasi para anggota Purna Paskibraka Indonesia (PPI) Kota Yogyakarta yang bertugas dalam Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-76 di Pemerintah Kota Yogyakarta.

“Saya bangga atas kiprah anak-anak Paskibraka yang telah berlatih keras, kompak dan mendedikasikan diri dalam pelaksanaan tugasnya,” ujarnya seperti dikutip dari laman resmi Pemkot Yogyakarta, Jumat (24/12).

Hal itu ia sampaikan saat menemui Arjapa Rizky Kambani, anggota PPI Kota Yogyakarta 2021 yang tidak bisa saat Peringatan HUT Kemerdekaan RI ke-76, karena terpapar COVID-19 di ruang Sadewa, Kompleks Balaikota Timoho, Kamis (23/12).

BACA JUGA:  Wawali Yogyaka Minta Pitstop Monalisa Angkat Potensi Wilayah

Heroe menjelaskan, untuk menjadi seorang Paskibraka Kota Yogyakarta melalui proses yang panjang.

Anak-anak yang terpilih dari sekolah, lanjutnya, kemudian diseleksi ketat oleh Dinas Pendidikan, Pemuda dan Olahraga Kota Yogyakarta.

BACA JUGA:  Tularkan Empati, Wawali Yogyakarta Gowes Sambil Bagi-bagi Sembako

Setelah diseleksi, anak-anak tersebut kemudian dilatih, dikarantina dan dikukuhkan sebagai Paskibraka.

“Saya berharap agar Arjapa dan seluruh anggota PPI Kota Yogyakarta dapat menjadi panutan teman-temannya, baik di lingkungan sekolah maupun di masyarakat serta semangat dalam belajar untuk meraih cita-citanya,” pungkasnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni Harto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA