Vaksinasi Anak 6-11 Tahun, Kota Yogya Punya 31 Ribu Dosis Vaksin

15 Desember 2021 03:00

GenPI.co Jogja - Ketua harian Satuan Tugas Penanganan COVID-19 Kota Yogyakarta, Heroe Poerwadi mengatakan, pihaknya siap menggelar vaksinasi untuk anak usia 6-11 tahun.

Saat ini, lanjutnya, pihaknya memiliki stok vaksin Sinovac sekitar 31 ribu dosis yang siap digunakan sewaktu-waktu saat vaksinasi dimulai.

“Penggunaan vaksin saat ini sangat sedikit, karena hampir semua warga sudah divaksinasi,” ujar Heroe seperti dilansir dari Antara, Rabu (15/12).

Menurut Heroe, kebutuhan vaksin Sinovac di Kota Yogyakarta sudah mulai turun.

Hal ini terlihat dari stok vaksin yang digunakan di sentra vaksinasi XT-Square Yogyakarta dari rata-rata 200 dosis per hari, turun menjadi sekitar 100 dosis saat akhir pekan.

“Stok yang ada masih bisa digunakan untuk kebutuhan di awal vaksinasi bagi anak, namun tetap harus ada tambahan vaksin dari pemerintah pusat,” tuturnya.

Heroe mengatakan, jumlah sasaran anak usia 6-11 tahun yang bersekolah di Yogyakarta tercatat sekitar 41 ribu orang.

“Kami juga memasukkan siswa dari luar Kota Yogyakarta yang bersekolah di Yogyakarta dalam daftar tersebut,” ucapnya.

Nantinya, pelaksanaan vaksinasi kemungkinan akan diterapkan di sekolah oleh petugas puskesmas setempat.

Sedangkan siswa Kota Yogyakarta yang bersekolah di luar kota, Heroe meminta untuk datang ke sentra vaksinasi XT-Square untuk vaksinasi.

“Tinggal tunggu keputusan untuk waktu pelaksanaannya, karena saat ini para siswa tengah mengikuti penilaian akhir semester secara daring,” katanya.

“Pelaksanaan vaksinasi kemungkinan akan disesuaikan dengan kegiatan belajar di sekolah,” tambahnya. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni Harto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA