Malam Pergantian Tahun, Malioboro Tak Ditutup

15 Desember 2021 04:00

GenPI.co Jogja - Pemda Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) mempersilakan warga jalan ke Malioboro, Kota Yogyakarta saat malam pergantian tahun 2022.

Kepala Satpol PP DIY Noviar Rahmad mengatakan pihaknya tidak akan melarang warga yang ingin ke Malioboro maupun kawasan titik nol kilometer saat malam pergantian tahun.

“Silakan saja, yang penting tidak melakukan perayaan dengan pesta kembang api,” katanya dikutip dari Antara, Rabu (15/12).

BACA JUGA:  Cegah Kerumunan saat Nataru, Pemkot Yogya Buka Tutup Malioboro

Noviar mengungkapkan kendaraan bermotor yang melintas di kawasan itu juga tidak akan dihambat.

Ini sebagai upaya untuk menghindari terjadinya kerumunan di kawasan titik nol kilometer.

BACA JUGA:  Rekomendasi Hotel di Malioboro Yogyakarta Besok, Cek Tarifnya!

Noviar mengatakan pihaknya juga telah berkoordinasi dengan Polda DIY mengenai pengaturan lalu lintas.

“Jadi kendaraan tetap melintas, sehingga tidak ada yang berkerumun di titik nol kilometer,” tuturnya.

BACA JUGA:  Turis di Malioboro Bakal Jadi Sasaran Tes Antigen Acak

Noviar menyebut Satpol PP DIY akan mengerahkan 598 petugas untuk membubarkan setiap kerumunan saat malam pergantian tahun.

Petugas dikerahkan ke seluruh tempat umum, maupun destinasi wisata.

“Kami juga akan memberi sanksi jika ada tempat usaha yang melanggar,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA