Legislator Sleman: Vaksinasi Kecamatan Lebih Efektif

09 September 2021 16:00

GenPI.co Jogja- Wakil Ketua Komisi D DPRD Kabupaten Sleman, Raudi Akmal menilai vaksinasi Covid-19 teritorial yang dilakukan per kecamatan lebih efektif, karena mampu menjangkau seluruh warga kabupaten setempat.

"Kami memilih pelaksanaan vaksinasi Covid-19 secara teritorial per kecamatan, karena lebih efektif menjangkau masyarakat dan tepat sasaran," kata Raudi Akmal di Sleman, Kamis, 9 September 2021.

Menurut dia, pada pelaksanaan vaksinasi di RM Joglo, Kapanewon (kecamatan) Tempel, yang dilaksanakan pada Rabu (8/9) mendapat sambutan antusias dari warga setempat dan untuk mencegah penumpukan peserta, vaksinasi dibagi per wilayah kelurahan dengan jam pelaksanaan yang berbeda dalam satu hari.

"Ada empat kelurahan dengan jam vaksinasi yang berbeda," katanya.

Ia mengatakan pelaksanaan kegiatan vaksinasi berjalan dengan tertib dan sesuai SOP protokol kesehatan (prokes).

"Vaksinasi per kecamatan atau secara teritorial ini lebih tepat sasaran. Sebelumnya vaksin per kecamatan ini sudah dilaksanakan melaluiPpuskesmas masing-masing kecamatan, namun target dosisnya hanya 150-200 per hari menyesuaikan dengan tenaga kesehatan di Puskesmas," katanya.

Raudi mengatakan dalam kegiatan vaksinasi tersebut, sebanyak 600 dosis pertama dan diberikan kepada warga yang berdomisili di Kecamatan Tempel, Kabupaten Sleman pada Rabu, 8 September 2021.

"Jumlah ini tiga kali lipat dari target harian Puskesmas. Ini berbasis teritorial warga yang divaksin fokus untuk warga Kecamatan Tempel. Warga yang divaksin di sini asli warga Kabupaten Sleman," katanya.

Ia mengatakan, selain di Kecamatan Tempel, vaksinasi Covid-19 juga digelar di Kecamatan Turi pada hari ini, Kecamatan Sleman, dan Kecamatan lainnya. Kegiatan vaksinasi ini gratis.

Ia mengingatkan pentingnya vaksin bagi masyarakat untuk memutus rantai penyebaran virus corona.

"Kami berusaha agar vaksinasi ini tidak menyulitkan masyarakat. Masyarakat hanya datang membawa identitas dan melakukan vaksin. Kegiatan ini akan terus kami lakukan sampai semua agar tervaksinasi. Rencananya, vaksinasi akan dilaksanakan per kelurahan," katanya.

Ia mengatakan dalam situasi seperti ini seluruh elemen masyarakat perlu bergotong royong menanggulangi Covid-19. "Ini bukan hanya urusan pemerintah, tetapi urusan kita bersama. Perlu kerja sama semua pihak agar negeri kita lekas membaik," katanya.(ANT)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Hartanto Ardi Saputra

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA