Tetap Waspada, Covid-19 di Gunungkidul Tinggal 18 Kasus Aktif

31 Oktober 2021 19:00

GenPI.co Jogja - Jumlah kasus aktif Covid-19 di Kabupaten Gunungkidul baik yang masih dirawat di rumah sakit maupun isolasi mandiri saat ini sebanyak 18 orang.

Kepala Dinas Kesehatan Gunungkidul Dewi Irawaty mengatakan ada sebanyak tiga pasien kasus aktif yang selesai perawatan pada Minggu (31/10).

“Untuk yang masih dirawat masih ada 18 kasus, semoga terus membaik,” katanya, Minggu (31/10).

BACA JUGA:  Vaksin AZ Segera Kadaluarsa, Dinkes Gunungkidul Atur Strategi

Dewi mengungkapkan selama empat hari terakhir ini perkembangan kasus harian memag cukup membaik.

Ia menyebut padaKamis (28/10) dan Jumat (29/10) tidak ada penambahan kasus terkonfirmasi positif.

BACA JUGA:  Mudahkan Bayar Pajak, Gunungkidul Launching Aplikasi Sipapah

Sedangkan Sabtu (30/10) tercatat ada tiga penambahan dan Minggu (31/10) ada dua kasus.

Adapun untuk jumlah kasus secara kumulatif mencapai 17.903 kasus.

BACA JUGA:  Siap-Siap, Dinkes Gunungkidul akan Skrinning COVID-19 Para Siswa

Jumlah itu riniannya untuk yang sembuh sebanyak 16.858 kasus, dalam perawatan 18 kasus, meninggal dunia sebanyak 1.027 kasus.

Dewi berharap masyarakat tetap disiplin dalam menjalankan protokol kesehatan.

“Untuk zona hijau di Gunungkidul sudah hampir 100 persen,” ucapnya. (ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA