Bupati Bantul Ajak Santri Siap Terjun ke Masyarakat

30 Oktober 2021 11:00

GenPI.co Jogja - Bupati Bantul, Abdul Halim Muslih, meminta para santri harus siap berkecimpung di dalam masyarakat dengan bekal pendidikan dari pesantren.

“Berkiprah dalam masyarakat memiliki arti mempunyai kontribusi dalam kehidupan bermasyarakat,” ujarnya dalam acara Hari Santri Nasional Kabupaten Bantul, melansir Antara, Sabtu (30/10).

Ia mengatakan, santri juga harus melihat kenyataan dalam masyarakat lewat cerminan budaya santri yaitu akhlak Islam.

BACA JUGA:  Bupati Bantul Sebut Ekonomi Bisa Digenjot saat PPKM Level 1

Tema ‘Santri Siaga Jiwa Raga’ kali ini, diartikannya untuk selalu siap siaga membela Tanah Air dan menjaga persatuan serta perdamaian dunia.

"Dengan pendidikan pesantren dan didikan para kyai, seorang santri akan menjadi pribadi yang tangguh, ulet dan luwes dengan berbagai kecerdasan tidak hanya kecerdasan intelektual, namun juga memiliki kecerdasan emosional, sosial dan spritual," paparnya.

BACA JUGA:  Hamdalah, Bupati Bantul Bagi-bagi Sembako ke Warga Difabel

Dalam Hari Santri Nasional kali ini, aneka lomba dipertandingkan seperti lomba hadrah virtual, da’i muda, musabaqoh qiroatil kutub (MQK), dan lomba video profil pesantren. (Ant)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni Harto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA