Agar Asmara Langgeng, Ini Trik Mengatasi Sifat Posesif ke Kekasih

01 April 2022 20:00

GenPI.co Jogja - Posesif merupakan salah satu awal dari sikap mengontrol, mengatur, atau menguasai orang lain.

Sikap seperti ini biasa disebut dengan controlling behaviour.

Dalam suatu hubungan percintaan, sifat seperti ini sering dianggap suatu bentuk perhatian dan kasih sayang dari pasangan.

BACA JUGA:  Bertengkar dengan Kekasih? Nih Trik Agar Emosi Bisa Terkendali

Namun secara tidak sadar, sifat ini telah merampas kebebasan orang lain dan bisa mengarah ke bentuk pelecehan, termasuk abusive relationship.

Supaya bisa langgeng, kami harus mencoba menghilangkan sifat posesif dengan mulai menumbuhkan rasa percaya ke pasangan.

BACA JUGA:  Khusus Wanita, Ini Lho Ciri Kekasihmu Sedang Cemburu Berat

Nah berikut adalah beberapa trik yang bisa kamu lakukan untuk menghilangkan sifat posesif ini.

1. Jangan turuti emosi

BACA JUGA:  Kekasihmu Cemburu? Nih 2 Trik Mudah Mengatasinya

Sifat posesif ini muncul karena pengaruh emosimu, semisal saja cemburu. Nah jangan turuti emosi jika bisa melakui perasaan orang lain.

Kamu sebaiknya menahan dan mengabaikan suara hatimu yang buruk terhadap pasangan.

2. Tenangkan diri

Kamu perlu mencari cara untuk bisa tenang ketika posesif. Misal saja dengan duduk dan rileks. Bisa juga dengan melakukan meditasi atau latihan pernapasan.

Ketenangan bisa membantumu mengatasi pikiran negatif.

3. Menelusuri masa lalu

Salah satu penyebab munculnya sifat posesif yakni peristiwa masa lalu.

Nah kamu bisa menelusuri kejadian masa lalu, kemudian melupakan kenangan buruk tersebut.

Jangan lupa komunikasi dengan pasangan supaya si dia bisa lebih memahami kamu. (hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA