Jangan Sembarangan Konsumsi Mahkota Dewa, Simak Ini

21 Oktober 2021 12:00

GenPI.co Jogja - Mahkota dewa selama ini diyakini bisa mengobat berbagai macam penyakit.

Namun untuk menggunakannya sebagai obat harus lah hati-hati. Bahkan tidak boleh dimakan secara mentah karena memiliki risiko efek samping yang serius.

Selain itu masyarakat juga harus memahami mengenai khasiat dan keamanan mahkota dewa yang ternyata masih sangat terbatas penelitian medisnya.

BACA JUGA:  Khasiat Petai Istimewa, Bisa Cegah Penyakit Kronis

Sejauh ini bukti ilmiah mahkota dewa sebagai obat penyembuh masih bersifat empiris atau dari pengalaman penggunanya saja.

Berikut beberapa klaim khasiat mahkota dewa yang harus dipahami.

BACA JUGA:  Bayam Merah yang Tak Populer, Khasiatnya Ternyata Wah!

1. Nyeri haid bisa diatasi

Ekstrak buah mahkota dewa dalam penelitian mengandung antioksidan yang berpotensi mengobati nyeri haid.

BACA JUGA:  Bikin Makin Doyan, Nih Khasiat Tersembunyi Buah Tomat

2. Dikenal obat diabetes alami

Salah satu khasiat yang populer, mahkota dewa bisa sebagai obat diabetes alami.

Namun ternyata mengonsumsi ekstrak buah selama 4 minggu tidak begitu berhasil menurunkan gula darah.

Dalam suatu penelitian menyebut dari 14 orang hanya 1 orang saja yang gula darahnya turun usai minum suplemen mahkota dewa.

3. Bisa mencegah efek samping obat kemoterapi

Suplementasi mahkota dewa yang dikonsumsi dengan obat adriamycin-cyclophosphamide bisa mengurangi risiko efek samping kemoterapi.

Suplementasi itu bisa mengurangi kerusakan pada ginjal dan hati akibat kemoterapi. Namun penelitiannya masih sangat terbatas.

4. Bisa membantu turunkan tekanan darah

Sebuah penelitian menyebut buah mahkota dewa bisa membantu melemaskan pembuluh darah sehingga tekanan darah bisa menurun.

Namun penelitian ini masih dalam skala kecil.

Jadi untuk mengonsumsi mahkota dewa sebagai obat, jangan sembarangan. (hellosehat)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA