Live Streaming PSS Sleman vs Borneo FC, Menanti Ketajaman Boaz

07 Juli 2022 19:00

GenPI.co Jogja - Pertandingan antara PSS Sleman melawan Borneo FC pada leg pertama semifinal Piala Presiden 2022 ini dapat dinikmati dengan live streaming.

PSS akan berhadapan dengan tim asuhan dari Milomir Seslija ini akan dilangsungkan di Stadion Maguwoharjo Sleman pada pukul 20.30 WIB, Kamis (7/7).

Sebagai tuan rumah, PSS kemungkinan akan tetap mengandalkan strikernya Boaz Solossa sebagai starter karena performanya yang masih cukup bagus.

BACA JUGA:  PSS Sleman vs Borneo FC, Adu Ketajaman Striker Haus Gol

Boaz sebelumnya menyumbangkan satu gol dalam pertandingan melawan Persib Bandung saat babak perempat final Piala Presiden.

Dia juga mempunyai umpan dan tendangan jarak jauh yang bisa membahayakan gawang lawan. Selain itu, striker asing yang dimiliki PSS yakni Mychell Chagas masih belum bisa diturunkan.

BACA JUGA:  PSS Sleman vs Borneo FC, Seto Waspadai Pemain Asing Lawan

Pelatih PSS Seto Nurdiyantoro sebelumnya mengatakan Mychell belum bisa dimainkan karena terkendala administrasi.

Sementara untuk di kubu Borneo FC, kemungkinan juga akan menurunkan kekuatan penuh dengan memainkan Stefano Lilipaly dan pemain asing Matheus Pato.

BACA JUGA:  PSS Sleman vs Borneo FC, Motivasi Lebih Super Elja dari Suporter

Kedua pemain tersebut cukup subur di ajang Piala Presiden ini. Mereka masing-masing telah menyumbangkan tiga gol pada tim.

Nah bagi kalian yang hendak melihat pertandingan seru ini, bisa melalui live streaming di vidio.com.

Link pertandingan PSS Sleman vs Borneo FC. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA