Ramadan Ini, Pemain PSS Sleman Derry Rachman Rasakan Berbeda

07 April 2022 06:00

GenPI.co Jogja - Bek PSS Sleman Derry Rachman mengaku menikmati momen bulan Ramadan tahun ini karena bisa bersama keluarga.

Derry mengatakan pada Ramadan sebelumnya, tidak bisa dilalui bersama keluarga selama satu bulan penuh.

“Saat ini liburnya cukup lama. Jadi bisa dari awal bisa berpuasa, insyaallah sampai akhir bersama keluarga,” katanya dalam keterangan tertulisnya yang dikutip Kamis (7/4).

BACA JUGA:  Usai Laga Krusial, Pelatih PSS Sleman Ucapkan Ini ke Manajemen

Dia mengaku terdapat perbedaan menjalani ibadah puasa tahun ini, karena bisa bersama istri.

“Sekarang ditemani istri di Ramadan tahun ini. Jadi ini puasa pertama saya bersama istri,” tuturnya.

BACA JUGA:  PSS Sleman Tak Capai Target, Manajemen Tetap Apresiasi Tim

Pemain kelahiran Bontang, Jawa Timur ini juga mengaku punya cara tersendiri dalam menjalani puasa Ramadan.

Salah satunya yakni dengan menghabiskan waktu untuk bermain game.

BACA JUGA:  Persiapan Tim, Bos PSS Sleman Target Usai Idulfitri Sudah Latihan

“Saat waktu mendekati berbuka, saya biasanya ngabuburit bersama istri atau kadang bersama sahabat-sahabat saya,” ujarnya.

Derry menambahkan dirinya juga tetap menjaga kondisi untuk menghadapi kompetisi Liga 1 musim depan.

“Untuk menjaga kondisi, biasanya dengan jogging atau bermain badminton,” ucapnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA