Menang 2-0 Atas Persija, PSS Sleman Bertahan di Liga 1

31 Maret 2022 18:00

GenPI.co Jogja - PSS Sleman berhasil menang 2-0 melawan Persija Jakarta dalam laga terakhir kompetisi Liga 1 musim ini, Kamis (31/3).

Atas kemenangan ini, skuad berjuluk Super Elang Jawa ini tetap bertahan di kompetisi kasta tertinggi Liga Indonesia Baru (LIB) musim depan.

Dalam jalannya pertandingan, anak-anak dari tim asuhan I Putu Gede mampu membuka keunggulan saat laga baru berjalan 3 menit.

BACA JUGA:  Lawan Persija, Pelatih PSS Sleman Ungkap Hal yang Diwaspadainya

Berawal ketika sepak pojok, striker PSS Wander Luiz dijatuhkan di dalam kotak penalti Persija.

Wasit yang melihatnya kemudian langsung menunjuk titik putih. Gelandang PSS Dave Mustaine yang dipercaya mengeksekusinya berhasil menjalankan tugas dengan baik.

BACA JUGA:  Laga Penentuan Nasib PSS Sleman, Ini Wanti-wanti I Putu Gede

Gol tersebut membuat skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan PSS.

Unggul kedudukan, tak membuat PSS memperlambat tensi pertandingannya.

BACA JUGA:  PSS Sleman vs Persija, Suntikan Moral Mengalir ke Tim Elang Jawa

Beberapa peluang sempat diciptakan, salah satunya pada menit ke-18 melalui Wander Luiz yang memanfaatkan kelengahan kiper Persija.

Sayangnya, sepakan legiun asing asal Brasil dari jarak jauh masih melenceng dari gawang Persija.

Skor 1-0 ini bertahan hingga turun minum babak pertama. Kemudian di paruh kedua, PSS kembali mendapat peluang pada menit ke-66.

Kali ini melalui gelandangnya Kim Kurniawan. Namun, tendangan kerasnya masih membentur pemain belakang Persija.

Baru pada menit ke-81, Kim Kurniawan berhasil menggandakan keunggulan PSS menjadi 2-0.

Gol tersebut dicetak oleh Kim melalui sundulan yang memanfaatkan umpan dari lemparan ke dalam.

Skor 2-0 untuk kemenangan PSS ini bertahan hingga laga usai.

Berkat tambahan 3 poin ini, tim kebanggaan warga Sleman tersebut tetap bertahan di kompetisi Liga 1 musim depan.

PSS finish di urutan 13 dengan 39 poin dari 34 pertandingan.

Sedangkan yang terdegradasi ke Liga 2 musim depan yakni Persipura Jayapura, Persela Lamongan dan Persiraja Banda Aceh. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA