PSS Sleman Asah Taktik Menyerang Jelang Lawan Mahesa Jenar

14 Maret 2022 22:00

GenPI.co Jogja - Tim pelatih PSS Sleman mengasah kemampuan menyerang anak-anak asuhannya sebelum laga melawan PSIS Semarang.

PSS dalam laga lanjutan kompetisi Liga 1 dijadwalkan melawan tim berjuluk Mahesa Jenar pada Rabu (16/3).

Pelatih PSS I Putu Gede mengatakan latihan yang diberikan lebih banyak kepada bagaimana permainan menyerang.

BACA JUGA:  Ditahan Imbang Persita, PSS Sleman Perpanjang Puasa Kemenangan

“Ada penekanan di beberapa titik. Latihan hari ini lebih banyak attacking play,” katanya dalam keterangannya, Senin (14/3).

Putu Gede mengungkapkan penekanan tersebut terutama mengenai sisi sayap maupun area pertahanan memberikan suport kepada lini depan.

BACA JUGA:  PSS Sleman Kesulitan Bongkar Lini Pertahanan Persita Gegara Ini

“Terutama lini pertanan untuk lebih suport,” tuturnya.

Sedangkan untuk kondisi pemain, hampir semua ikut latihan menjelang laga melawan PSIS ini.

BACA JUGA:  4 Laga Tanpa Menang, Mental Pemain PSS Sleman Mulai Terganggu

“Hanya untuk Mahdi dan Juninho belum bisa ikut,” kata dia.

Putu Gede berharap para pemain bisa lebih bugar dan tak ada kendala pada hari-hari menjelang pertandingan.

“Semoga bisa lebih bugar besok,” ucapnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA