Jelang Lawan Persib, Pelatih PSS Sleman Positif Covid-19

10 Februari 2022 13:00

GenPI.co Jogja - Pelatih PSS Sleman I Putu Gede tak bisa mendampingi tim saat melawan Persib Bandung karena positif Covid-19 dari hasil tes PCR.

PSS dijadwalkan melawan tim berjuluk Maung Bandung tersebut dalam laga lanjutan kompetisi Liga 1, Jumat (11/2).

Dokter tim PSS Feras Ardiles Muhammad mengatakan Putu Gede dinyatakan positif Covid-19 melalui PCR pada Selasa (8/2).

BACA JUGA:  Pelatih PSS Sleman Sebut Mental Bertanding Pemainnya Pulih

“Beliau merasa tidak enak badan saat pertandingan lalu,” katanya dalam keterangan tertulisnya, Kamis (10/2).

Feras mengungkapkan Putu Gede dipastikan tidak bisa mendampingi tim saat melawan Persib.

BACA JUGA:  Gelandang PSS Sleman Juninho Pilih Metode Pengobatan Cepat

“Kami langsung melakukan karantina mandiri,” ujarnya.

Dia menyebut beberapa staf pelatih juga dilakukan tes PCR untuk tracing dalam kasus ini.

BACA JUGA:  Lawan Persib Bandung, Kondisi Tim PSS Sleman Tak Ideal

Selain Putu Gede, beberapa orang dalam tim pelatih juga mendapatkan hasil positif Covid-19 menjelang lawan Persib.

Feras mengatakan dalam pertandingan melawan Persib, tim nantinya akan didampingi asisten pelatih Guntur Cahyo Utomo.

Feras menambahkan kondisi ini tentunya merugikan tim, karena peran pelatih cukup vital dalam persiapan melawan Persib.

“Mohon doanya dari Sleman Fans supaya jajaran pelatih dan pemain bisa segera pulih,” ucapnya. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Ridho Hidayat

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA