Cepat Berevolusi, PSS U17 Lanjutkan Tren Positif Piala Soeratin

04 Januari 2022 18:30

GenPI.co Jogja - Gol semata wayang Biru di menit ke-48 membawa PSS Sleman menang atas PS Baturetno U17 di Stadion Kridosono, Yogyakarta, Senin (3/1).

Kemenangan Elang Muda tersebut merupakan lanjutan laga keempat Grup B Piala Soeratin 2021/2022 regional Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY).

“Hasil yang patut kita syukuri. Terima kasih atas etos kerja keras anak-anak di pertandingan ini,” kata Pelatih PSS U17, Fajar Subekti seperti dikutip dari laman PSS Sleman, Selasa (4/1).

BACA JUGA:  Prit! Piala Soeratin U-15 dan U-17 DIY Resmi Digelar

Fajar mengakui, anak asuhannya tersebut sempat mengalami kendala untuk mengembangkan permainan bola-bola pendek pada babak pertama.

Saat turun minum, Fajar pun mencoba mengevaluasi permainan para muridnya dengan mengadaptasi kondisi lapangan.

BACA JUGA:  Kalah di Laga Perdana Soeratin, Pelatih PSS U17 Ungkap Alasannya

“Kita ubah gaya bermain dengan melakukan diagonal passing dan intensitas tinggi untuk menekan pertahanan lawan. Aslhasil, kita bisa mencetak gol,” ucapnya.

Ia pun mengakui, adaptasi cepat yang dilakukan para pemain PSS U17 menjadi kunci kemenangan dalam pertandingan tersebut. (*)

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Redaktur: Budi Yuni Harto

BERITA TERKAIT

Copyright © 2024 by GenPI.co JOGJA